Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Baso Terenak di Sukabumi, Baso Mas Dedi di Gang H Marzuki Kebon Jati

Enam Butir Baso Mas Dedi 

Halo warga pecinta bakso! Kalau melihat dan merasakan hawa dingin di Sukabumi kota, apalagi musim hujan seperti saat ini, kayaknya pilihan makan bakso adalah keputusan yang tepat. Dari sekian kedai bakso yang saya coba, baso Mas Dedi ini menurut saya yang paling enak, cocok dengan selera rakyat. Walaupun lokasinya masuk ke dalam gang, tapi tempat ini nggak pernah sepi pengunjung. Tiap ke sana selalu ramai, khususnya sama ibu-ibu atau rombongan keluarga. Dulu tempatnya masih pakai saung kayu. Sekarang tempatnya sudah direnovasi, lebih rapi, lebih bersih dan nyaman.


Kedai Baso Mas Dedi berlokasi di dalam Gg H Marzuki, di Jl Siliwangi. Patokannya gang di samping Radio NBS, travel Bhinneka Shuttle, atau Ira Skincare. Nggak jauh kok dari Toserba Selamat Sukabumi. Lebih jelasnya lihat gambar di bawah ya. Pertama kali nyobain baso Mas Dedi (wong Jowo) karena ada bisikan dari teman, "Kalau pengen baso enak di Sukabumi, cobain baso mas Dedi" cenah. 

Gg H Marzuki, jalan masuk ke Baso Mas Dedi

Nggak usah ragu, masuk aja ke dalam gang situ, lurus aja terus, nggak jauh kok. Kedainya ada di sebelah kanan. Pokoknya kalau ada rombongan ibu-ibu masuk gang ini, ikutin aja hehe... 

Jalan masuk gang H.Marzuki ini sebenernya masuk mobil, cuma muat satu mobil aja. Yang masukin mobil juga warga di situ, bukan pengunjung bakso. Kalau mau ke bakso Mas Dedi, enaknya naik motor, tersedia parkiran di depan kedainya. Tapi kalau bawa mobil, teman-teman bisa parkir di toserba Selamat, olahraga sedikit ke situ dengan berjalan kaki. 


Bakso Mas Dedi buka dari jam 8 pagi sampai jam 8 malam, kalau kata google maps mah. Hari Jumat tutup guys, saya lihat langsung ada tulisannya di dinding kedai. Bakso Mas Dedi ini tipikal bakso Solo kayaknya. Bakso dengan daging yang digiling halus, tanpa isian. Semangkuk bakso aja dibanderol Rp15 ribu, isi enam butir bakso polos. Ada juga menu mie yamin yang dipisah, bisa dicampur tauge kalau suka. Jadi, kalau pesan mie yamin, nanti akan disajikan dua mangkuk, yaitu satu mangkuk bakso, satu lagi mie nya aja. Harga mie yamin cukup Rp20 ribu. Nggak ada sayuran secim (sawi ijo) ya di sini. Kalau enam biji bakso nggak bikin kenyang, tenang, ada buntelan hijau yaitu lontong (atau isinya nasi ya, belum pernah nyoba).

Mie Yamin Mas Dedi

Bakso Mas Dedi ini enak, kenyal, dagingnya terasa, nggak alot saat dikunyah. Untuk kuahnya, menurut saya agak kurang gurih kaldu. Tekstur mie lumayan enak, bukan yang lembek gitu. Taburan bawang gorengnya banyak, nggak pelit, bikin harum dan sedap. Tapi bumbu mie yamin secara umum, menurut saya dominan manis kecap aja, kayak kurang gurih minyak ayam atau bumbu gitu. Secara keseluruhan, rasa bakso mas Dedi yang paling mantul dan harganya juga terjangkau.
Baso Mas Dedi Sukabumi
Jl. Siliwangi, Gg H. Marzuki, Kebonjati, Kota Sukabumi
Telepon 081384946122 - 082136342844

*Hayu Jajan*

Posting Komentar untuk "Baso Terenak di Sukabumi, Baso Mas Dedi di Gang H Marzuki Kebon Jati"